Konsisten Geber Penurunan stunting di Desa Dampingan, BKD Provinsi Jawa Tengah Kembali gelar Penyuluhan, Kali Ini Dengan Sasaran Ibu Menyusui

Blog Single

Balkondes Giripurno Magelang, 17 Mei 2024

Dalam rangka Percepatan Penurunan Stunting di Desa Dampingan, BKD Provinsi Jawa Tengah bekerjasama dengan instansi terkait di Kabupaten Magelang yaitu Puskesmas Borobudur, PERSAGI Kabupaten Magelang, Kecamatan Borobudur, Pemdes Giripurno dan Bidan Desa kembali menggelar penyuluhan untuk edukasi kepada 28 orang ibu menyusui dengan resiko stunting. Dalam penyuluhan tersebut, dilaksanakan edukasi kepada ibu menyusui terkait 1000 HPK, edukasi tentang MPASI dan edukasi tentang pencegahan dan penanggulangan stunting.

Penurunan angka stunting terus digenjot oleh BKD Provinsi Jawa Tengah sebagai salah satu bagian dalam program pengentasan kemiskinan di Desa Dampingan. Selain memang menjadi mandatori dari program prioritas nasional, penanggulangan stunting ini memang harus dilakukan secara simultan, konsisten dan kolaboratif bersama dengan seluruh lapisan pemerintahan dari tingkat Pusat, Provinsi Kabupaten, Kecamatan, dan Desa sebagaimana arahan presiden dalam rangka menyongsong indonesia emas di tahun 2045 mendatang.

Lewat kegiatan tersebut, harapannya para ibu menyusui mendapatkan edukasi dan pemahaman tentang makanan bergizi, pemahaman tentang stunting berikut penanggulangannya. Secara makro, melalui kegiatan ini juga harapannya angka stunting di Desa Dampingan BKD Provinsi Jawa Tengah terus berkurang dan sebagai upaya preventif melalui upaya pembekalan kepada para ibu menyusui agar dapat memberikan asupan gizi yang baik kepada putra-putrinya untuk mewujudkan generasi penerus yang cerdas dan sehat.

        

BERITA TERBARU

Designed & Developed by BKD Provinsi Jawa Tengah